Tuesday, March 18, 2008

ALLAH TIDAK BUTUH SEMUA ITU

Tak dapat dipungkiri lagi, manusia merupakan makhluk ciptaan Allah yang paling sempurna. Entah karena hal itu atau bukan, tetapi kebanyakan manusia menjadi sombong, angkuh. Mereka seolah lupa pada Tuhan yang telah menciptakan mereka. Mereka mengganggap diri mereka pintar, mengganggap diri mereka hebat. Memang benar, namun semua itu adalah karunia dari Allah, Tuhan kita. Lantas masih berapa persenkah manusia yang menyadari semua itu? Masih berapa banyakkah yang benar-benar menunaikan shalat sebagai kebutuhan bukan sekadar kewajiban? Masihkah kita sebagai Muslim mengeluarkan shadaqah sebagai ungkapan syukur kita atas nikmat Allah yang tiada henti-hentinya mengalir? Masihkah kita dengan ikhlas melantunkan ayat-ayat cintaNya dengan derai air mata permohonan ampun? Sungguh, nikmat Allah tiap detiknya tidak kan mampu kita tebus dengan semua itu. Bahkan seluruh amal ibadah dan kebajikan kita tidak kan mampu membayar setitik pun kasih sayangNya.

Sungguh Allah tidak membutuhkan semua itu. Ketika kita jauh dariNya, Dia tidak kan rugi. Dia juga tidak membutuhkan shalat kita. Dia tidak membutuhkan shadaqah kita, puasa kita, semua amal kita, semuanya…Allah tidak butuh!! Kitalah yang membutuhkan Dia. Kita tidak kan mungkin bisa berpisah dariNya. Tidak tidak akan pernah bisa jauh dariNya. TanpaNya kita hanya akan menjadi seonggok daging hina yang busuk!!

Hidup adalah pilihan. Begitu kata orang. Lantas jalan mana yang akan kita pilih?

Pagi hari yang dingin
31 Januari 2008 (06. 47)

No comments:

Post a Comment

Assalamu'alaykum warahmatullahi wabarakatuh...

(Puji syukur kehadirat Allah yang masih memberikan nikmat iman dan Islam pada diri ini..)

Selamat datang di blogku yang mungkin hanya berisi secuil pemikiran dan ungkapan isi hati...

Sungguh, kebenaran datangnya hanya dari Allah. Adapun kesalahan datangnya murni dari diri ini. Untuk itu mohon masukan, kritik, dan sarannya serta mohon dimaafkan atas segala kesalahan. Terima kasih. Selamat menikmati. Semoga bermanfaat dan membawa berkah. Amin

(Mulakanlah dengan membaca Basmalah.... dan akhirilah dengan Hamdalah..)